Total Pageviews

Saturday, April 16, 2011

Mengapa Wanita (sebaiknya) Berpenghasilan Sendiri?

 
woman talk,mengapa wanita harus berpenghasilan sendiri,woman,woman support,woman power,pendidikan,pendidikan anak,

 
Beberapa hal berikut yang menurut saya sebaiknya dipertimbangkan oleh para wanita (istri).  
  
  • Lebih menyenangkan jika kita punya penghasilan sendiri.
Untuk saya, sayang rasanya membelanjakan uang dari suami kalau hanya untuk sekedar beli bedak, lipstik, tas, koleksi toples atau barang-barang “perempuan” lainnya yang hanya untuk kesenangan pribadi. Saya lebih suka memakai uang dari hasil keringat sendiri, lebih puas rasanya...

  • Membantu suami menjadi lebih kaya.
Kaya maksudnya bukan lantas bergelimang harta secara berlebih lho ya... ya yang sewajarnya saja. Walaupun suami berpenghasilan lebih, jika istri juga punya penghasilan sendiri, dia tentu akan merasa lebih kaya. Penghasilan dari dia ditambah penghasilan istri, walaupun sedikit, akan menambah pundi-pundi rupiah. Dia juga merasa lebih tenang karena kita tak melulu meminta uang untuk hal-hal yang bisa kita dapatkan sendiri.

  • Tambahan Tabungan
Sebelum kembali bekerja, dulu saya bilang ke suami bahwa gaji saya akan saya pergunakan untuk tabungan anak-anak. Walaupun tidak 100% sampai sekarang saya masih tetap bisa menabung untuk mereka.

  •  Persepsi masyarakat
Suatu saat saya “diprospek” oleh seorang petugas asuransi. Pada awalnya dia sangat bersemangat. Ketika dia bertanya apa pekerjaan saya, saya jawab “ ibu rumah tangga. “ Dia langsung mundur. Terlihat jelas di raut mukanya. Sebagian orang mungkin beranggapan bahwa pekerjaan “ibu rumah tangga” sangat tidak menjanjikan untuk dijadikan jaminan. Dan di masyarakat, ibu-ibu yang punya pekerjaan di luar memang “lebih dipandang” dari pada ibu-ibu yang di rumah saja. Walaupun sesungguhnya pekerjaan itu yang paling berat di dunia. Dan pada kenyataannya... saat ini saya tetap bisa membuat asuransi untuk kedua anakku dengan penghasilan yang aku peroleh sendiri. 

  • Pasang surut kehidupan.
Hidup ada pasang surutnya, begitu juga dengan suami kita. Ada kalanya dia berjaya, punya jabatan tinggi, jadi pengusaha yang sukses, dan berpenghasilan melimpah. Tapi mungkin suatu saat terjadi hal yang sebaliknya, mungkin dia sakit sehingga tidak bisa bekerja, mungkin tiba-tiba usahanya bangkrut, dipecat, atau mendapat kemalangan yang lain. 

  •  Suami sakit atau meninggal.
Kita tidak tahu sampai kapan kita usia kita. Saat semua bisa kita miliki, bisa saja langsung terenggut. Mungkin karena sakit atau kecelakaan. Naudzubillah hi mindalik

  •  Suami berpaling.
Hai.. hai... Ini dia yang bikin jengkel... Apapun alasannya... ada saja yang membuat suami berpaling pada wanita lain... kalau hal ini terjadi... wah... siap-siap nggak dapet transferan duit tuh.... 


Yang penting lagi... jangan gara-gara tulisan ini Ladies jadi berbondong-bondong ninggalin rumah... Ingat lho ya... keluarga (ada anak-anak di dalamnya) jauh lebih penting untuk kita perhatikan. Dan bekerja... tidak harus keluar rumah.... 

Baca juga : Rahasia awet muda

Berpenghasilan tentu bukan berarti harus bekerja kantoran yang mungkin akan menghabiskan lebih dari setengah waktu kita dalam sehari. Mungkin bisa memulai usaha kecil yang dimulai dari hobi kita. Bikin kue kering bagi yang hobi memasak, menjahit, nggak harus menjahit baju, bisa juga kok menjahit pernak-pernik kecil, bagi yang hobi internetan, saat ini banyak lho pekerjaan sampingan melalui internet, atau bagi yang hobi menulis, kenapa tidak menuangkan ide-ide kita menjadi tulisan yang bisa berubah jadi rupiah... so apapun itu... just do it...


Hayo... gimana Ladies.... ready to fight....
*(Bagi para bapak... nggak perlu tersinggung lho)
 
==============================================

Cek juga tutorial menghias tumpeng : https://youtu.be/8YAUsn770A8

Baca juga : Buket Wisuda

Baca juga : Buket Uang  

Baca juga : contoh-berbagai-macam-mahar-pernikahan

Baca juga : Contoh seserahan/mahar part 1

 

===========================================

Cek ig saya yang berisi tentang buket dan craft yang lainnya : Gabah Craft & Creative

Youtube Tutorial Craft Syua Mada Craft & Creative

Youtube tentang perjalanan, budaya dan wisata : Syua Mada

Youtube tentang lirik lagu barat : Syua Mada Lirik

 

No comments:

Post a Comment